Muaro Jambi, zonajambi.com -Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi menggelar acara pisah sambut antara Penjabat Bupati Muaro Jambi Raden Najmi dan Bupati Muaro Jambi Terpilih Bambang Bayu Suseno dan Wakil Bupati Junaidi Mahir. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Gubernur Jambi Al Haris.
Kegiatan Serah Terima Jabatan yang dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati Kabupaten Muaro Jambi ini, turut disaksikan oleh seluruh pejabat lingkup pemerintahan Kabupaten Muaro Jambi, Senin (3/3/2025).
Dalam penyampaiannya Pj Bupati Raden Najmi mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Gubernur Jambi, atas tugas yang diberikan sebagai Penjabat Bupati Muaro Jambi dalam melaksanakan jalannya roda pembangunan pemerintahan daerah Kabupaten Muaro Jambi.
Raden Najmi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran pejabat Pemerintahan Daerah Kabupaten Muaro Jambi, yang selama delapan bulan telah membantu dirinya.
“Terutama kepada Sekda Muaro Jambi Pak Budhi Hartono, terimakasih atas bantuannya selama saya menjadi Penjabat Bupati Muaro Jambi ” sebutnya.
0 Komentar