Fadhil Arief Hadiri Penumbangan Perdana Pembukaan Lahan di MSI



Batanghari, zonajambi.com - Bupati Batang Hari Mhd Fadhil Arief hadir dalam Penumbangan Perdana Pembukaan Lahan Baru di Kecamatan Maro Sebo Ilir, Rabu (15/11/2023).

Pemkab Batang Hari saat ini sedang berupaya agar koperasi yang ada saat ini dapat diperkuat dan dimodernisasi.

"Kita berharap agara koperasi di Batang Hari mampu menjawab tantangan zaman dan bersaing dengan pelaku ekonomi lainnya" ujar FadhilTurut hadir Irjen. Pol Purn. Mukhlis AS, kepala Koperasi Unit Tangguh Abadi, Kepala PT. Sawit Jambi Lestari, Kepala OPD se-Kabupaten Batang Hari, Camat Maro Sebo Ilir, kapolsek Maro Sebo Ilir, Danramil, serta para tamu undangan lainnya.

Sambungnya "saya atas nama pemkab Batang Hari menyampaikan dukungan dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada segenap pihak yang turut menggerakkan perekonomian Masyarakat Kabupaten Batang Hari".

Posting Komentar

0 Komentar