Perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia di Batang Hari Meriah



Batang Hari, zonajambi.com - Dalam Rangka perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 78, Pemerintah Daerah Kabupaten Batang Hari, Melaksanakan Pawai Pembangunan dan Karnaval, Sabtu pagi, berpusat di kota Muara Bulian (19/08/2023)

Ribuan masyarakat Batang Hari memadati kawasan Kota Muara Bulian. Tepatnya di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Sultan Thaha, hingga di sepanjang Jalan Prof. Dr. Sri Soedewi.

Dengan semangat kemerdekaan para peserta terdiri pelajar, mahasiswa, organisasi kemasyarakatan maupun kepemudaan , instansi pemerintahan dan unsur Forkominda, para peserta mulai bergerak dari lapangan Garuda Muara Bulian dan titik finis depan rumah dinas Bupati Batang Hari dan dimana seluruh peserta disambut langsung Bupati Batang Hari, Mhd Fadhil Arief serta masyarakat yang menyaksikan kegiatan pawai pembangunan tersebut.

Bupati Batang Hari, Mhd Fadhil Arief mengatakan ada indikator terbaik salah satu misi kita untuk meningkatkan kegotongroyongan dan kebersamaan masyarakat dengan aktifnya mereka datang sendiri, ujar Fadhil Arief.

"Fadhil Arief juga menambahkan terkait dengan peserta tidak ada undangan namun hanya diumumkan untuk mendaftarkan diri, dan Alhamdulillah pesertanya sangat banyak , ini yang harus ditumbuhkan di kabupaten Batang Hari, agar lebih peduli bahwa kabupaten ini milik kita semua" .

Dalam perayaan HUT kemerdekaan Republik Indonesia tidak hanya gerak jalan juga diiringi peserta drumband juga terlihat penampilan peserta dengan pakaian adat dan atraksi dari perguruan pencak silat serta karnaval mobil hias yang indentik dengan kearifan lokal. (Erk)

Posting Komentar

0 Komentar