Pemkab Batang Hari Akan Merealisasikan Pembangunan Islamic Center Tahun 2023



Batanghari, zonajambi.com - Rencana Pemerintah Kabupaten Batang Hari akan membangun islamic center dipastikan akan di realisasikan pada tahun 2023,  Pembangunan yang akan berpusat di Desa Tenam kecamatan Muara Bulian, Rabu (11/01/2023).

Pembangunan islamic center diperkirakan menelan anggaran APBD senilai 120M rupiah , proses pembangunan akan direncanakan secara bertahap , untuk tahap pertama pembangunan fisik pada APBD murni 2023 pemerintah daerah melalui cipta karya dinas PUPR kabupaten Batang Hari mengalokasikan dana sekitar 50 M rupiah .

Baca Juga 

Masa Kepemimpinan Fadhil - Bakhtiar Wujud Perubahan Nyata di Apresiasi Anggota DPRD Batanghari

Usai Buka Gebyar Batang Hari Tangguh, Fadhil Arief Ingatkan Masyarakat dan Pelaku Usaha Taati Bayar Pajak

Bupati Fadhil Arief Buka Secara Resmi Gebyar Batang Hari Tangguh

Bupati Fadhil Arief Serahkan Satu Unit Mobil Ambulans ke Puskesmas Teluk Leban

Kabid CK Dinas PUPR Batanghari, Andri Wisnu Pratama mengatakan dari total anggaran 120 M untuk pembangunan utamanya masjid berkisar 50M rupiah ada juga bangunan aula + MPP, ada rumah tahpiz dan sarana dan prasarana jalan.

Pembangunan islamic center akan diprioritaskan menggunakan kerangka yang terbuat dari baja dan akan akan dilapisi dengan bahan material kayu , selain itu juga pembangunan utama masjid menggunakan konsep seperti rumah adat tradisional Batang Hari. (Erk)

Posting Komentar

0 Komentar